Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSSI Merespons Terkait Rencana Duel Timnas Indonesia Vs Argentina

By Arif Setiawan - Jumat, 5 Mei 2023 | 19:30 WIB
Megabintang timnas Argentina, Lionel Messi, merayakan gol Thiago Almada ke gawang Panama dalam laga uji coba di Stadion Monumental, Kamis (23/3/2023). (JUAN MABROMATA/AFP)

Kabar ini sempat mencuri perhatian pecinta sepak bola tanah air.

Pasalnya, bisa melawan Argentina merupakan kesempatan langka bagi timnas Indonesia.

Terlebih Argentina merupakan juara Piala Dunia 2022 lalu.

Belum lagi banyak pemain bintang yang dimiliki Argentina.

Hanya saja, para pecinta sepak bola tanah air sepertinya masih harus bersabar menanti terwujudnya duel antara timnas Indonesia versus Argentina.

Pasalnya PSSI belum bisa mengkonfirmasi soal laga ini.

Satu hal yang pasti, PSSI memang terus berupaya mencari lawan kuat untuk timnas Indonesia.

"Tentang kehadiran timnas Argentina ke Indonesia belum dapat saya konfirmasikan."

Baca Juga: Sandy Walsh Kaget Jalani Debut Bersama Timnas Indonesia Langsung Lawan Argentina

"Yang jelas Ketum PSSI Pak Erick Thohir sedang mengusahakan beberapa timnas negara-negara yang ssudah maju sepak bolanya dapat datang ke Indonesia untuk melawan timnas Indonesia," kata Zainudin Amali, dilansir BolaSport.com dari Kompas.com.