Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Gol ini bukanlah segalanya, semoga ke depan saya bisa lebih kerja keras lagi dan bisa mencetak gol lagi ke depannya," kata pemain berusia 20 tahun tersebut.
Sementara di bawah mistar, Indra Sjafri harus mencoba menurunkan Adi Satryo.
Pada dua pertandingan sebelumnya, Adi Satryo hanya duduk di bangku cadangan.
Adi Satryo kalah bersaing dengan Ernando Ari yang tampil kokoh mengawal gawang timnas U-22 Indonesia.
Adi Satryo bersama Haykal Alhafiz menjadi pemain yang belum ditampilkan oleh Indra Sjafri.
Baca Juga: Hasil ONE Fight Night 10 - Trilogi yang Sempurna untuk Demetrious Johnson
Haykal Alhafiz berpeluang mengisi posisi dari Pratama Arhan yang sebelumnya selalu tampil penuh.
Nantinya, lini belakang Garuda Muda akan diisi oleh Haykal Alhafiz, Muhammad Ferarri, Rizky Ridho, dan Rio Fahmi.
Kemudian sektor tengah ditempati M Taufany, Alfeandra Dewangga, dan Marselino Ferdinan.
Bagi Marselino Ferdinan, dia berpeluang menambah koleksi golnya.