Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bergeser ke cabang olahraga Atletik, nomor maraton berhasil mengawinkan dua medali emas yang didapat di sektor putra dan putri.
Agus Prayogo dan Odekta Elvina Naibaho tampil impresif guna mempersembahkan medali tertinggi SEA Games 2023.
Hasil manis ini membuat Agus kembali percaya diri setelah pada SEA Games edisi sebelumnya di Hanoi, Vietnam dia hanya meraih perak.
"Saya bersyukur kembali meraih emas setelah di Hanoi hanya perak," kata Agus Prayogo menjelaskan.
"Ini untuk seluruh masyarakat Indonesia," tuturnya menambahkan.
Penampilan tak kalah heroik juga ditunjukkan Odekta yang sempat terkapar akibat cuaca panas di Angkor Wat sesaat usai menyentuh finis.
Hal tersebut diungkapkan oleh Wita Witarsa selaku pelatih maraton Indonesia yang akhirnya bangga dengan pencapaian ini.
"Odekta kepanasan, tadi memang panas sekali," kata Wita menegaskan.
"Tapi saya terus memberi semangat agar dia bertahan dan alhamdulillah hari ini kita kawinkan emas di maraton," imbuhnya.
Satu emas lainnya yang belum terinput dalam update klasemen didapat oleh Sayu Bella Sukma Dewi dari Cycling - MTB nomor Womens MTB Cross Coutry Olympic.