Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

SEA Games 2023 - Tekad Kuat Pramudya/Yeremia Upgrade ke Medali Emas

By Nestri Y - Minggu, 7 Mei 2023 | 18:15 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan, menjajal venue SEA Games 2023 di Badminton Hall Morodok Techno, Kamboja, Sabtu (6/5/2023). (PP PBSI)

Yang kedua, terkait performa mereka yang hitungannya masih dalam adaptasi sejak comeback ke turnamen internasioanl pada awal tahun ini usai Yeremia cedera.

Sedangkan yang ketiga, persaingan yang dipastikan berat karena lawan terkuat adalah kompatriot mereka lagi di mana kali ini Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana yang diturunkan menemani mereka.

Meski demikian, Pram/Yere ingin tampil all out dan memamksimalkan semua persiapan yang telah dilalui.

"Persiapannya cukup baik, hanya kan waktunya singkat dari tur Eropa jadi maksimalkan saja," ucap Pram.

"Latihannya juga sudah mulai enak," imbuh Pram yang menjajal venu Badminton Hall Morodok Techno sejak Sabtu lalu.

Kendati tantangan bakal lebih berat, Pram/Yere sudah merencanakan bagaimana mereka ingin mengatur kesiapan fisik dengan gameplan bermain straight game saja.

"Ya tentu optimistis ya, jaga pikiran positif walaupun turnamen sebelumnya kurang baik, tapi berusaha untuk lebih baik lagi," kata Pram.

"Kami tidak mau berlarut-larut karena hasilnya jelek lalu down, tidak mau seperti itu. Jadi berupaya untuk terus meningkatkan performa."

"Semisal kalau bisa straight (game) ya mungkin harus straight (dua gim langsung) saja. Jadi jangan sampai buang-buang tenaga, bisa save tenaga," harapnya. 

Baca Juga: Hasil Undian Bulu Tangkis SEA Games 2023 - Tim Putra Indonesia Garansi Medali, Tim Putri Tantang Tuan Rumah

Event individual bulu tangkis SEA Games 2023 akan berlangsung pada 12-16 Mei 2023.

Sebelum itu, Pram/Yere akan lebih dulu tampil memperkuat tim beregu putra Indonesia pada event beregu putra yang berlangsung mulai 8-11 Mei 2023.

Berdasarkan hasil undian, tim putra Merah Putih sudah dipastikan lolos semifinal karena mendapat bye pada babak perempat final.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P