Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tidak Kejebolan di Tiga Laga SEA Games 2023, Timnas U-22 Indonesia Berhasil Samai Rekor 18 Tahun Silam

By Sasongko Dwi Saputro - Senin, 8 Mei 2023 | 07:00 WIB
Gol Fajar Fathurrachman berhasil menjaga jarak timnas U-22 Indonesia atas Timor Leste (PSSI)

Kala itu skuat asuhan Peter Withe finis sebagai runner-up di Grup B dibawah Vietnam.

Garuda Muda kala itu tidak kebobolan dalam tiga laga perdana, yaitu imbang 0-0 atas Myanmar dan Singapura.

Lalu, satu kemenangan tercipta kala Indonesia menang 1-0 atas Vietnam.

Pencapaian tersebut semakin mengkilap usai mencatat nirbobol keempat beruntun usai menang 4-0 atas Laos.

Sayangnya, Indonesia harus kalah dari Thailand di babak semifinal dan gagal meraih medali perunggu usai kalah 0-1 atas Malaysia di perebutan tempat ketiga.

Meski begitu, rekor tersebut tidak selalu berakhir buruk bagi Garuda Muda.

Sepanjang sejarah SEA Games, Timnas Indonesia pernah mencapai puncak prestasi kala berhasil mencatat cleansheet sempurna di fase grup.

Baca Juga: SEA Games 2023 - Sudah Lolos ke Semifinal, Indra Sjafri Ungkap Rencana Timnas U-22 Indonesia di Laga Kontra Kamboja

Peristiwa tersebut terjadi kala Rully Nere dkk. merebut medali emas perdana pada edisi 1987 di kandang sendiri.

Kala itu, Timnas Indonesia berhasil memborong dua cleansheet kala bertemu Brunei Darussalam (2-0) dan Thailand (0-0).