Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
“Irfan Jauhari adalah salah satu prospek pemain sayap di Indonesia," ujar Edwin Klok dikutip dari laman resmi klub.
"Ia sangat kuat dan berbahaya ketika sudah memegang bola."
"Dribelnya sangat sulit untuk dihentikan, khususnya ketika ia melakukan cutting inside yang dapat menjadi gol."
"Kita sudah melihatnya ketika menghadapi PSM Makassar dan PSIS Semarang," ujarnya.
Hal-hal tersebutlah yang mendasari Edwin bersama manajemen tim untuk segera memberikan kontrak baru bagi Irfan Jauhari.
“Kontrak Irfan Jauhari baru akan usai pada akhir 2024, namun kita sudah sangat yakin untuk memperpanjangnya hingga 2026,” ujarnya.
Irfan Jauhari terpilih dalam skuat akhir Timnas U-22 Indonesia di SEA Games 2023.
Baca Juga: Hasil Temuan Awal Audit Keuangan PSSI, Mulai dari Tidak Tercatat hingga Gunakan Sistem Manual
Irfan telah mencetak satu gol selama ajang SEA Games 2023.