Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bungkam Kamboja, Timnas U-22 Indonesia Juara Grup A SEA Games 2023

By Wila Wildayanti - Rabu, 10 Mei 2023 | 20:56 WIB
Selebrasi pemain timnas U-22 Indonesia, Titan Agung, ke gawang Kamboja di Stadion Nasional Olimpiade, Phnom Penh, Kamboja, Rabu (10/5/2023) (PSSI)

Hingga akhirnya, timnas U-22 Indonesia berhasil memimpin lebih dulu pada menit ke-10 lewat kemelut yang terjadi di depan gawang Kamboja.

Titan Agung sukses mencetak gol seusai bola tepisan dari Reth Lyheng tepat jatuh di kakinya dan langsung ditendang begitu saja.

Sehingga timnas U-22 Indonesia memimpin 1-0.

Jual beli serangan ditunjukkan kedua tim hingga memasuki menit ke-35.

Akan tetapi, belum juga ada gol dari kedua tim.

Baca Juga: Satu-satunya Pemain Timnas U-22 Indonesia yang Belum Dimainkan, Apakah Haykal Alhafiz Main Lawan Kamboja?

Namun, jelang babak pertama berakhir Kamboja menguasai permainan dengan baik.

Sehingga Kamboja akhirnya membobol timnas U-22 Indonesia tepat pada menit ke-45+1.

Gol tercipta tepat melalui Sin Sovannmakara.

Babak Kedua

Timnas U-22 Indonesia mencoba melakukan perubahan dengan memasukkan Bagas Kaffa langsung.