Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sudirman Cup 2023 - Sensasi Positif Tim Indonesia di Arena Pertandingan

By Wahid Fahrur Annas - Jumat, 12 Mei 2023 | 20:00 WIB
Tim bulu tangkis Indonesia jalani latihan perdana di venue turnamen BWF Sudirman Cup 2023 di Suzhou Olympic Sports Centre, China, pada Jumatm 12 Mei 2023. (PP PBSI)

"Kondisi semua pemain juga bagus. Hari ini pun kita beri waktu istirahat lebih panjang setelah baru sampai hotel dini hari," terang Armand.

"Karenanya, jam latihan yang rencana awalnya berlangsung pagi, kita geser ke siang hari," tambahnya.

Para pemain lebih banyak berlatih gim ringan dalam suasana yang menyenangkan.

Sektor ganda putra misalnya, mereka melakukan simulasi pertandingan tiga lawan tiga.

Fajar Alfian, Kevin Sanjaya, dan Daniel Marthin berlatih melawan Rian Ardianto, Marcus Fernaldi Gideon, dan Leo Rolly Carnando.

Baca Juga: Bulu Tangkis SEA Games 2023 - Lolos ke Perempat Final, Komang Coba Banyak Pukulan

Pelatih ganda putra, Herry Iman Pierngadi, secara langsung mengawasi latihan ini.

Setelah itu program latihan dilanjutkan dengan gim dua lawan dua di mana pemain berpasangan dengan partner aslinya.

"Latihan ini hanya untuk mengembalikan kebugaran pemain. Otot-ototnya bisa lebih rileks untuk menerima latihan berikutnya," tutur Herry.

"Maklum, kemarin kita dari Jakarta sampai Shanghai dan lanjut ke Suzhou hanya duduk di pesawat."