Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih asal Korea Selatan itu baru merasakan dua imbang dan menelan dua kekalahan dari The Golden Star.
Dua imbang itu dirasakan Shin Tae-yong saat melawan Vietnam di semifinal Piala AFF 2022 leg pertama dan babak penyisihan Grup Piala AFF 2022.
Adapun dua kekalahan dirasakan Shin Tae-yong dari Vietnam saat laga semifinal Piala AFF 2022 leg kedua dan babak penyisihan grup Kualifikasi Piala Dunia 2022.
Selanjutnya Jepang.
Nah, ada prestasi bagus yang ditorehkan Shin Tae-yong saat bertemu Jepang.
Shin Tae-yong baru satu kali bertemu dengan Jepang saat masih menukangi timnas Korea Selatan pada 2017.
Kala itu, Korea Selatan melawan Jepang dalam ajang EAFF 2017.
Korea Selatan di bawah asuhan Shin Tae-yong meraih kemenangan tipis 1-0 atas Jepang.
Berbeda dengan Irak, rupanya Shin Tae-yong belum pernah berhadapan dengan tim asal Asia Barat tersebut.