Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Mereka bersiul saat pemenang Piala Dunia 2022 bersama timnas Argentina tersebut membawa bola.
Ini bukan kali pertama Messi dicemooh pendukung PSG.
Messi sudah mengalami hal serupa dalam beberapa laga sebelumnya buntut dari kegagalan PSG di Liga Champions.
Baca Juga: Barcelona Kecolongan, Liverpool Intip Peluang Rekrut Ousmane Dembele
Menanggapi hal ini terjadi lagi, pelatih PSG, Christophe Galtier, mengaku tidak senang dengan perlakuan para suporter.
Meski begitu, Galtier menegaskan bahwa tak semuanya pendukung PSG benci dengan Messi.
Juru taktik asal Prancis itu mengatakan masih banyak suporter klub yang memberikan tepuk tangan untuk Messi.
"Ya, ada beberapa siulan saat Leo menyentuh bola," kata Galtier seperti dikutip BolaSport.com dari 90Min.
"Tapi dengan sangat cepat, sebagian besar stadion memastikan untuk menutupi siulan ini dengan tepuk tangan, semangat."
Baca Juga: Kalau Liverpool Baik-Baik Saja, Darwin Nunez bakal Cetak Lebih dari 20 Gol