Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga Inggris - Erling Haaland Cetak Rekor Hebat, Man City Libas Everton

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Minggu, 14 Mei 2023 | 22:01 WIB
Erling Haaland mencatatkan rekor hebat dan berhasil membawa Manchester City melibas Everton dalam matchweek 36 Liga Inggris 2022-2023. (TWITTER.COM/MANCITYMEN)

Hasilnya, The Citizens sudah mampu menambah kedudukan menjadi 3-0 atas The Toffees pada menit ke-51.

Ilkay Guendogan kembali menjadi bintang bagi Manchester City setelah mencetak gol lewat tendangan bebas cantik usai Phil Foden dilanggar oleh James Garner di luar kotak penalti.

Baca Juga: 8 Tim Sudah Lolos ke Liga Champions 2023-2024, Ada Barcelona dan Man City, Real Madrid Masih Perang Tiket

Dengan gol tersebut, Guendogan berkontribusi dalam enam gol terakhir Manchester City di berbagai kompetisi dan benar-benar menjadi sosok penting bagi klub.

Usai kebobolan tiga gol, Everton tampil lebih menyerang dan berusaha untuk memperkecil ketertinggalan.

Akan tetapi, hingga peluit panjang berbunyi, skor 3-0 untuk kemenangan tim tamu tetap bertahan hingga akhir pertandingan.

Penyerang Manchester City, Erling Haaland, mencatatkan rekor hebat dengan mencetak gol ke-98 dari 100 laganya di lima liga top Eropa.

Selain itu, Manchester City juga semakin mantap di puncak klasemen Liga Inggris 2022-2023 dengan raihan 85 poin dari 35 pertandingan.

Everton 0-3 Manchester City (Ilkay Guendogan 37', 51', Erling Haaland 39')

Berikut susunan pemain Everton vs Manchester City yang dikutip BolaSport.com dari laman resmi Premier League:

Everton (4-2-3-1): 1-Jordan Pickford; 3-Nathan Patterson, 13-Yerry Mina, 2-James Tarkowski, 4-Mason Holgate (30-Conor Coady 56'); 37-James Garner (11-Demarai Gray 76'), 27-Idrissa Gueye (8-Amadou Onana 56'); 17-Alex Iwobi, 16-Abdoulaye Doucoure, 7-Dwight McNeil; 9-Dominic Calvert-Lewin (20-Neal Maupay 46')

Pelatih: Sean Dyche

Manchester City (4-2-3-1): 31-Ederson Moraes; 2-Kyle Walker, 3-Ruben Dias (21-Sergio Gomez 90+1'), 25-Manuel Akanji, 14-Aymeric Laporte; 16-Rodri (4-Kalvin Phillips 88'), 8-Ilkay Guendogan (20-Bernardo Silva 78'); 26-Riyad Mahrez, 19-Julian Alvarez, 47-Phil Foden; 9-Erling Haaland (10-Jack Grealish 78')

Pelatih: Pep Guardiola

Wasit: Anthony Taylor

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P