Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
AC Milan gagal lolos ke kompetisi antarklub Eropa musim berikutnya.
Di Coppa Italia, langkah Setan Merah juga terhenti di babak 16 besar setelah kalah dari Empoli (0-1, 1-1).
Musim 1985-1986 juga ditandai dengan masalah di level manajemen.
Presiden AC Milan saat itu, Giuseppe Farina, hanya bekerja sampai 19 Februari 1986 setelah memangku jabatan sejak musim 1982-1983.
Farina mengasingkan diri ke Afrika Selatan dengan dia diduga mencuri uang dari klub.
Pada akhir musim 1985-1986, AC Milan dibeli Silvio Berlusconi.
Di tangan presiden yang baru itu, AC Milan masuk ke era baru di mana mereka menjadi salah satu klub tersukses di Italia, Eropa, dan dunia.