Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Final SEA Games 2023 - Beberapa Pemain Timnas U-22 Indonesia Sempat Cedera Jelang Hadapi Thailand

By Lukman Adhi Kurniawan - Selasa, 16 Mei 2023 | 14:15 WIB
Bek timnas U-22 Indonesia, Alfeandra Dewangga, saat menghadiri sesi jumpa pers di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (16/4/2023) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Gelandang timnas U-22 Indonesia, Alfeandra Dewangga, bicara tentang kondisi terakhir timnya jelang duel lawan Thailand di final SEA Games 2023.

Laga final tersebut akan digelar di National Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Selasa (16/5/2023).

Bagi skuad Garuda Muda, kemenangan di laga puncak ini akan jadi obat setelah 32 tahun gagal meraih emas di SEA Games.

Namun, tantangan yang akan mereka hadapi dipastikan tidak mudah.

Thailand masih menjadi tim kuat dan merupakan kandidat juara.

Baca Juga: SEA Games 2023 - Pahlawan Timnas U-22 Indonesia: Fokus dan Disiplin demi Raih Medali Emas

Berbicara tentang tim lawan, Alfeandra Dewangga mengakui jika pertandingan melawan Thailand akan berjalan ketat.

Menurutnya, tim Gajah Perang memiliki materi tim yang cukup bagus.

Permainan mereka sejak babak penyisihan grup juga membuktikan jika Thailand masih jadi tim yang sulit dikalahkan.

"Pertandingan sangat ketat karena kita tahu Thailand tim yang bagus, organisasi yang bagus."