Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Final SEA Games 2023 - Beberapa Pemain Timnas U-22 Indonesia Sempat Cedera Jelang Hadapi Thailand

By Lukman Adhi Kurniawan - Selasa, 16 Mei 2023 | 14:15 WIB
Bek timnas U-22 Indonesia, Alfeandra Dewangga, saat menghadiri sesi jumpa pers di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Minggu (16/4/2023) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

"Yang pasti tim sudah mempersiapkan diri untuk menghadapi Thailand," kata Alfeandra Dewangga dilansir BolaSport.com dari kanal YouTube PSSI.

PSSI
Pemain timnas U-22 Indonesia, Muhammad Ferarri mencetak gol ke gawang Vietnam pada babak semifinal SEA Games 2023.

Dewangga menjelaskan jika kondisi tim Garuda Muda saat ini cukup baik.

Beberapa pemain yang sempat mengalami cedera juga sudah mulai pulih.

Peran fisioterapis yang dibawa oleh pelatih Indra Sjafri cukup krusial untuk membuat tim tetap fit di laga final nanti.

Selain itu laga pada laga final nanti semua pemain akan berjuang maksimal untuk membawa medali emas yang mereka targetkan sejak awal.

"Kondisi kami sangat bagus, kemudian kemarin ada yang banyak cedera."

"Tapi alhamdulilah berkat fisioterapis kita yang sangat bagus jadi kondisi kami dan teman-teman sudah bagus."

"Untuk diwaspadai secara pemain semuanya secara keseluruhan karena mereka memiliki kualitas yang sama."

"Untuk kami tidak ada beban sama sekali, kita akan bermain maksimal untuk Indonesia," tambahnya.