Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sudirman Cup 2023 - Indonesia dan Jepang Senasib, 2 Tim Unggulan yang Tak Disangka Justru Jadi Runner-up Grup

By Nestri Y - Kamis, 18 Mei 2023 | 16:30 WIB
Tim bulu tangkis Indonesia saat menjalani briefing dan doa bersama jelang latihan pada Sudirman Cup 2023, Rabu (17/5/2023). (PBSI)

Setelah memastikan diri menjadi runner-up grup, kini Indonesia dan Jepang sama-sama tinggal menunggu undian untuk babak perempat final Sudirman Cup 2023 yang akan berlangsung pada Jumat (19/5/2023).

Karena menjadi runner-up grup, maka dipastikan calon lawan Indonesia dan Jepang nanti adalah para juara grup, kecuali Thailand. Karena juara dan runner-up grup dari satu grup yang sama tidak akan kembali berjumpa pada perempat final.

Beberapa tim yang telah dipastikan jadi juara grup adalah Malaysia, Korea Selatan dan satu lagi antara China atau Denmark.

Kemungkinan untuk bertemu kembali dengan lawan yang sama di fase grup juga sangat terbuka.

Tak ayal, hasil kekalahan 2-3 dari Thailand ini patut menjadi evaluasi besar bagi Indonesia untuk menghadapi lawan-lawan kuat tersebut di atas.

Hasil Penyisihan Grup Sudirman Cup 2023 (Indonesia dan Jepang):

Grup B

Indonesia 5 - 0 Kanada

Indonesia 4 - 1 Jerman

Indonesia 2 - 3 Thailand

Grup D

Jepang 5 - 0 Inggris

Jepang 4 - 1 Prancis

Jepang 0 - 5 Korea Selatan

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P