Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Penjelasan Menpora Kenapa Timnas U-22 Indonesia Naik Bus Tingkat, Sedangkan Atlet Lain Pakai Banros

By Abdul Rohman - Jumat, 19 Mei 2023 | 20:15 WIB
Arak-arakan timnas U-22 Indonesia seusai meraih medali emas SEA Games 2023 di Jakarta pada 19 Mei 2023. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Berdasarkan penuturan Dito Ariotedjo, bis tingkat tanpa atap hanya tersedia satu unit.

"Itu hanya benar-benar keterbatasan teknis. Sebenarnya TJ kami minta tambahan ada 10 mobil, tapi busnya tertutup," ujar politisi partai Golkar tersebut.

Dia menambahkan, tidak ada niatan untuk menciptakan perbedaan kasta antara cabang olahraga (cabor).

"Tidak ada niat sama sekali (menciptakan kesenjangan)," kata Dito Ariotedjo.

Dia berharap kedepannya agar masing-masing pimpinan cabor agar lebih aktif lagi dalam memberikan apresiasi kepada atlet berprestasi.

"Dari sisi federasinya menyiapkan lebih aktif, ya," tutur Dito

"Saya harap nantinya kami Kemenpora setiap cabor memberikan apresiasi."

"Kami juga mohon Ketum Federasi turut aktif bersama," tutup Dito Ariotedjo.

Pawai kirab juara ini mulai bergerak dari titik kumpul di depan Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta Pusat, dari pukul 08.00 WIB.

Baca Juga: Hasil Sudirman Cup 2023 - Jepang Singkirkan Thailand, Taiwan Kalah Sebelum Laga Penentuan Berakhir