Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Trofi Liga Inggris Belum Cukup, Man City Harus Menangi Liga Champions jika Ingin Disebut Tim Terbaik Eropa

By Raka Kisdiyatma Galih - Minggu, 21 Mei 2023 | 23:15 WIB
Manuel Akanji merayakan golnya dengan Erling Haaland dalam laga semifinal Liga Champions antara Manchester City vs Real Madrid di Etihad (17/5/2023). Man City akan bertemu Inter Milan di final dengan sama-sama berpeluang meraih treble winners musim ini. (OLI SCARFF/AFP)

Namun, prestasi tersebut tak lantas membuat Man City dianggap menjadi tim terbaik di Eropa.

Pep Guardiola menilai timnya harus memenangi Liga Champions agar mendapatkan status tersebut.

Man City saat ini sudah berada di partai puncak Liga Champions.

Baca Juga: Sudah Raih 33 Trofi, Pep Guardiola Masih Jauh dari Rekor Abadi Sir Alex Ferguson

Pada laga final, klub milik Sheikh Mansour akan berhadapan dengan Inter Milan.

Duel tersebut akan berlangsung di Stadion Ataturk, Istanbul, Turki, 11 Juni 2023.

"Tim ini sangat bagus, tetapi saya setuju dengan media dan orang-orang mengatakan kami harus menang Liga Champions untuk dianggap sebagai tim terbaik Eropa," kata Guardiola seperti dikutip BolaSport.com dari Goal Internasional.

"Tim-tim itu, mereka menang tidak hanya sekali tetapi banyak kali di Eropa."

"Kegembiraan mencapai final Liga Champions sangat menyenangkan, sungguh luar biasa berada di sini lagi dan lagi."

Baca Juga: Nasib Arsenal Musim Ini: 248 Hari Jaga Trofi untuk Manchester City