Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Argentina Terlalu Sulit bagi Indonesia, Pasukan Shin Tae-yong Dinilai Tak Akan Beri Kejutan

By Arif Setiawan - Rabu, 24 Mei 2023 | 16:30 WIB
Skuad Timnas Indonesia menyanyikan lagu kebangsaan dalam laga pekan pertama Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 23 Desember 2022. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Selain itu, skuad Garuda juga memiliki rekor buruk bila bertemu tim kelas dunia.

Timnas Indonesia sempat menelan kekalahan 1-7 dari Uruguay pada tahun 2010 lalu.

Tiga tahun berselang, timnas Indonesia dikalahkan Belanda dengan skor 0-3.

"Menghadapi tim kuat yang baru saja menjuarai Piala Dunia seperti Argentina akan menjadi persoalan sulit bagi Indonesia."

"Pasukan pelatih Shin Tae-yong tidak akan mengejutkan," tulis thethao247.

Meski begitu, thethao247 menilai kehadiran Lionel Messi dkk merupakan sebuah keuntungan.

JUAN MABROMATA/AFP
Megabintang timnas Argentina, Lionel Messi, merayakan gol Thiago Almada ke gawang Panama dalam laga uji coba di Stadion Monumental, Kamis (23/3/2023).

Baca Juga: Pulang dari Timnas U-22 Indonesia, Pratama Arhan Dapat Sambutan Spesial dari Tokyo Verdy

Pasalnya para pemain timnas Indonesia banyak mendapatkan pelarajan dan pengalaman berharga.

"Namun, bila mampu bersing akan membantu timnas Indonesia mendulang banyak pengalaman sebelum memasuki perjalanan selanjutnya khususnya Piala Asia 2023," sambungnya.

Sementara itu, duel antara timnas Indonesia versus Argentina dijadwalkan terlaksana pada tanggal 19 Juni mendatang.

Laga ini bakal dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P