Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Malaysia Masters 2023 - Sempat Salah Target, Ahsan/Hendra Awali War Tiket Olimpiade dengan Apik

By Wahid Fahrur Annas - Rabu, 24 Mei 2023 | 15:22 WIB
Insiden salah sasaran pada pertandingan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan pada babak pertama Malaysia Masters 2023 yang digelar di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Rabu, 24 Mei 2023 (YOUTUBE.COM/BWFTV)

Salah satu poin didapat dari dropshot Ahsan yang jatuh tipis di depan net.

Pasangan Indonesia hanya butuh waktu empat menit untuk mencapai interval gim pertama dengan keunggulan 11-3.

Permainan dengan tempo pelan tapi mematikan Ahsan/Hendra berlanjut selepas jeda interval.

Pasangan Taiwan merespons dengan mempercepat tempo permainan. Mereka memangkas jarak ketertinggalan menjadi empat angka pada skor 10-14.

Memasuki pertengahan laga, lawan mengandalkan servis flick untuk mendulang angka. Upaya itu makin mendekatkan jarak skor menjadi satu angka di 16-17.

Baca Juga: Hasil Malaysia Masters 2023 - Praveen/Melati Singkirkan Unggulan Tuan Rumah

Skor seimbang pada 18-18 karena kesalahan Hendra. Kok yang ditebasnya malah mengenai kepala Ahsan yang berada di depannya.

Meski demikian, Ahsan/Hendra mampu bangkit dengan mencetak tiga angka beruntun sekaligus merebut gim pembuka.

Pada gim kedua, Ahsan/Hendra melanjutkan momentum mereka untuk tetap unggul dengan selisih dua sampai tiga angka.

Ganda putra Taiwan lagi-lagi mampu menyamakan kedudukan saat skor 8-8.