Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil dan Klasemen Liga Inggris - Rekor Erling Haaland Digagalkan VAR, Brighton Jadi Tim Langka

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Kamis, 25 Mei 2023 | 04:32 WIB
Rekor Erling Haaland di Liga Inggris digagalkan oleh VAR. Adapun Brighton and Hove Albion sukses menjadi tim langka. (GLYN KIRK)

Laga berlangsung sengit sejak babak pertama baru saja dimulai.

Meski terus tertekan, Manchester City akhirnya mampu mencetak gol pertama dalam laga tersebut.

Phil Foden menjadi aktor utama dalam gol pertama tim asuhan Pep Guardiola itu pada menit ke-25.

Menerima umpan silang dari Erling Haaland, Foden mampu menceploskan bola ke dalam gawang Brighton dengan tenang.

Gol Foden ke gawang Brighton tidak hanya membuat Manchester City unggul, tetapi berbuah rekor bagi Haaland.

Menurut data Squawka yang dikutip BolaSport.com, Haaland menyamai jumlah kontribusi gol terbanyak dalam satu musim Liga Inggris milik Thierry Henry.

Baca Juga: Bikin Kontribusi 20 Gol di Tahun 2023, Cristiano Ronaldo Lewati Lionel Messi dan Erling Haaland

Haaland kini mencatatkan 44 kontribusi gol (36 gol, 8 assist) untuk Manchester CIty di Liga Inggris.

Adapun Henry mencatatkan jumlah yang sama pada musim 2002-2003 dengan rincian 24 gol dan 20 assist.

Tidak mau dipermalukan di hadapan publik sendiri, Brighton akhirnya mampu menyamakan kedudukan berkat gol indah Julio Enciso pada menit ke-38.