Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Nanti awal Juli, kami memberangkatkan timnas putra kita ke China Taipei, itu yang laki-laki itu diikuti 16 negara, pemenangnya berangkat ke VNL, " tutur Imam.
Setelah itu, liga voli antar klub Asia Tenggara juga akan digelar dengan diikuti empat negara yakni Indonesia, Filipina, Vietnam, Thailand.
Dikabarkan Indonesia dan Filipina menjadi menjadi tuan rumah dalam perhelatan tersebut.
Tim Jakarta LavAni kemungkinan besar akan mewakil Indonesia pada ajang Liga Voli ASEAN.
"Insya Allah, LavAni akan tampil pada Liga ASEAN pada akhir Juli 2023 yang diselenggarakan di Indonesia dan Filipina," ujar Manajer LavAni, Ossy Dermawan, April kemarin.
Pada bulan Agustus masih ada satu turnamen yang akan diikuti timnas voli putra Indonesia yakni AVC Senior Men's Volleyball Team yang akan dihelat di Tehran, Iran.
"Dan nanti bulan Agustus nanti kita ada pertandingan asia tenggara, liga asia tenggara akan diselenggarakan di indonesia, 4 negara Indonesia, Filipina, Thailand, dan Vietnam," ucap Imam.
Baca Juga: Karena Kiprah Jakarta Bhayangkara Presisi di AVC Cup 2023, Voli Indonesia Jadi Kiblat Pemain Dunia?
"Kemudian juga kita akan berangkatkan tim putra ke Thailand dan Vietnam, ini aja event event nasional yang kemudian kita terakhir akan berangkatkan sebelum kita ke Asian Games."
"Kita akan berangkatkan ke Iran itu senior man championship tingkat asia, itu lah yang kita akan berangkatka," ujarnya.