Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Shin Tae-yong Panggil Striker Bhayangkara FC ke Timnas Indonesia untuk Lawan Argentina

By Arif Setiawan - Jumat, 26 Mei 2023 | 22:44 WIB
Selebrasi Dendy Sulistyawan setelah mencetak gol kedua timnas Indonesia ke gawang Burundi di Stadion Patriot, Sabtu (25/3/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

"FIFA 'A' Match 14 & 19 June," tulis Bhayangkara FC.

Sementara itu, Dendy Sulistyawan merupakan striker pertama yang mendapatkan panggilan dari Shin Tae-yong.

Sejauh ini tercatat sudah ada lima nama yang mendapatkan kesempatan serupa.

Empat nama pertama yakni para pemain Persib Bandung.

Mereka adalah Marc Klok, Edo Febriansah, Rachmat Irianto, dan Ricky Kambuaya.

Tak berselang lama, gantian Ivar Jenner yang diumumkan bakal bergabung dengan timnas Indonesia.

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir (kiri), sedang berfoto bersama dengan pemain keturunan yakni Ivar Jenner (kanan) di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu (24/5/2023) siang.

Pemanggilan Ivar Jenner diumumkan langsung oleh klub asal Belanda, FC Utrecht pada Kamis (25/5/2023).

Baca Juga: Borneo FC Rekrut Top Skorer Piala AFF U-19 2018 di Indonesia

"Selamat untuk Ivar Jenner yang mendapatkan panggilan dari PSSI."

"Ivar Jenner terpilih untuk seleksi tim nasional Indonesia."

"Tim asuhan Shin Tae-yong akan memainkan dua pertandingan persahabatan melawan Palestina dan juara dunia Argentina pada pertengahan Juni," tulis FC Utrecht.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P