Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sementara itu, direktur kepelatihan sektor ganda Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM), Rexy Mainaky mempertanyakan keputusan kontroversial yang dibuat Olennikov.
"Saya mempertanyakan kepada wasit yang menegur Thinaah yang menjatuhkan raketnya karena itu bukan perbuatan tercela," kata Rexy.
"Dalam kontroversi kedua, wasit menghentikan permainan selama reli panjang karena dia melihat pelatih Jepang mengganggu permainan dengan berbicara kepada para pemain."
"Saya bangun dan mengeluh kepada wasit tetapi tidak berhasil. Ini adalah pertama kalinya saya menemukan kejadian seperti itu," aku pelatih asal Indonesia itu.
Tan/Muralitharan akan menghadapi Jeong Na-eun/Kim Hye-jeong (Korea Selatan) pada semifinal hari ini, Sabtu (27/5/2023).
Berikut jadwal semifinal Malaysia Masters 2023.
1 - XD: Seo Seung-jae/Chae Yu-jung (3/Korea) vs Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (2/Thailand)
2 - WD: Pearly Tan/Thinaah Muralitharan (6/ Malaysia) vs Jeong Na-eun/Kim Hye-jeong (5/Korea)
3 - WS: Pusarla Venkata Sindhu (6/India) vs Gregoria Mariska Tunjung (7/Indonesia)
4 - MS: Christian Adinata (Indonesia) vs Prannoy H. S. (India)
5 - WS: Akane Yamaguchi (1/Jepang) vs Han Yue (4/China)
6 - MD: Kang Min-hyuk/Seo Seung-jae (Korea) vs Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang)
7 - MS: Li Chun-Yi (Taiwan) vs Weng Hong Yang (China)
8 - MD: Man Wei Chong/Kai Wun Tee (Malaysia) vs Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin (8/Indonesia)
Lapangan 2 (Start pukul 12.30 WIB)
1 - XD: Supak Jomkoh/Supissara Paewsampran (Thailand) vs Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping (4/China)
2 - WD: Baek Ha-na/Lee So-hee (Korea) vs Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara (Jepang)