Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - PSSI mengungkapkan tantangan berat yang harus dihadapi federasi untuk bisa menerapkan VAR (Video Assistant Referee) di kompetisi Liga 1 2023/2024. Masalah Sumber Daya Manusia (SDM) hingga persoalan infrastruktur yang belum selesai.
Seperti diketahui, PSSI memang menargetkan Liga 1 musim ini bisa memakai VAR.
Meski untuk pemakaian VAR ini sendiri ditargetkan baru akan dilaksanakan pada paruh kedua Liga 1 2023/2024.
Namun, kenyataannya penerapan VAR ini sendiri tidak mudah bagi PSSI.
Anggota Komite eksekutif (Exco) PSSI, Arya Sinulingga mengatakan bahwa ada beberapa tantangan besar yang harus dihadapi federasi.
Menurutnya ada banyak tantangan terkait masalah Sumber Daya Manusia (SDM) yang mana belum semua wasit di Indonesia bisa berbahasa Inggris.
Kemudian soal infrastruktur yang masih perlu ditingkatkan lagi.
Selain itu catatan lainnya yakni teknisi yang bakal mengoperasikan VAR masih perlu dipersiapkan dengan matang lagi.
“Kemarin kami sudah rapat untuk VAR, kita ngomongin apa yang disiapkan."