Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dia masih berharap banyak kepada Chia/Soh yang masih menyandang sebagai ganda putra terbaik Negeri Jiran hingga sejauh ini.
"Saya bahkan belum memikirkannya (pada skenario terburuk) karena kami masih berharap pasangan ini akan berhasil," kata Tan, dilansir dari NST.
"Tidak ada rencana cadangan apa pun, saya yakin para pemain bisa mengatasinya dan saya yakin akan hal itu," imbuhnya.
Meski berharap bisa melangkah lebih jauh, pencapaian Chia/Soh yang melaju hingga babak perempat final masih bisa diterima.
"Hasilnya bisa lebih baik, tapi saya tidak bisa bilang mereka (Chia/Soh) tidak cukup bagus," ucap Tan menjelaskan.
"Mencapai babak perempat final adalah hasil yang dapat kami terima," tuturnya menambahkan.
Untuk laga melawan Leo/Daniel sendiri, Tan menilai Chia/Soh menjalani pertarungan yang cukup sengit.
Di mata Tan Bin Shen, pertandingan itu menjadi bukti bahwa Chia/Soh masih kalah dalam beberapa aspek dari Leo/Daniel.
"Mereka bertarung sangat ketat dengan pasangan ranking kesembilan dunia asal Indonesia Leo/Daniel," kata Tan.