Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

4 Legenda Sepak Bola Dunia Akan Hadir Saat Laga Timnas Indonesia Vs Argentina

By Lukman Adhi Kurniawan - Selasa, 30 Mei 2023 | 14:10 WIB
Unggahan timnas Argentina terkait agenda FIFA Matchday bulan Juni 2023. (TWITTER/@ARGENTINA)

Yakni Roberto Carlos, Marco Materazzi, Juan Sebastian Veron, dan Eric Abidal.

Tidak hanya hadir, mereka akan bertemu langsung dengan atlet sepak bola Indonesia untuk memberikan pelatihan dan sesi latihan.

Acara tersebut akan digelar pada 29 Mei hingga 1 Juni.

"Mereka akan memberikan pelatihan, inspirasi, dan motivasi bagi para atlet muda sepak bola Indonesia," tulis Erick Thohir.

Baca Juga: Absennya Lautaro Martinez Lawan Timnas Indonesia Bikin Erick Thohir Gigit Jari, Bukan karena Final UCL

Dalam video tersebut Roberto Carlos memberikan bocoran terkait kegiatan mereka di Indonesia.

Mereka akan memberikan pelatihan untuk pemain U-16 dan U-17.

"Saya akan datang sebagai undangan dari Ketum PSSI, Erick Thohir, akan datang ke Indonesia."

"Untuk agenda spesial untuk pesepakbola muda."

"Sampai jumpa Indonesia," kata Roberto Carlos.