Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menyatakan bahwa mengundang Argentina bukan berarti tidak ada keseriusan untuk meraup poin.
Timnas Indonesia bakal tetap mengeluarkan kekuatan sepenuhnya untuk meraih kemenangan.
"Jadi hal-hal ini harus kita biasakan. Jangan sampai kita mebawa tim-tim besar itu langsung seakan kita melihat tembok," ucap Erick Thohir.
"Justru ini kesempatan kita kalau tadi memang kita bisa bermain baik."
"Bisa menyajikan yang baik dengan lawan tim terbaik di dunia kenapa tidak gitu," tutur pria yang juga menjabat sebagai Menteri BUMN itu.
Bisa dikatakan Timnas Indonesia jadi tim yang paling berani dibanding tetangga-tetangga mereka di Asia Tenggara.
Vietnam bakal melakoni dua laga di kandang sendiri menghadapi Hong Kong dan Suriah.
Sementara itu, Timnas Malaysia dipastikan bakal menghadapi dua tim dari konfederasi Oseania yaitu Kepulauan Solomon dan Papua Nugini.
Laga tersebut juga bakal digelar di kandang Harimau Malaya.