Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Final Piala FA - Erling Haaland Mimpi Buruk Man United, 1 Cara Real Madrid Bisa Jadi Solusi

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Sabtu, 3 Juni 2023 | 06:20 WIB
Erling Haaland kemungkinan akan menjadi mimpi buruk bagi Manchester United dalam final Piala FA 2022-2023. Namun, satu cara Real Madrid bisa menjadi solusi. (OLI SCARFF/AFP)

Akan tetapi, upaya Manchester City tersebut tentu tidak akan dibiarkan dengan mudah oleh Manchester United.

Pasalnya, Manchester United memiliki misi untuk mencegah rekor mereka disamai oleh sang tetangga.

Sejauh ini, klub Inggris yang berhasil meraih treble winner pertama kali adalah Manchester United pada 1999.

Untuk mencegah rekor mereka dipecahkan oleh The Citizens, Manchester United mau tidak mau harus meraih kemenangan di final Piala FA.

Akan tetapi, Setan Merah tentu akan menghadapi tantangan berat demi mencegah rekor mereka dipecahkan.

Salah satu tantangan berat tersebut datang dari penyerang andalan Manchester City, yakni Erling Haaland.

Baca Juga: Cuma Butuh 1 Piala Lagi, Erik ten Hag OTW Goreskan Sejarah Baru untuk Man United, Belum Pernah Terjadi Sebelumnya

TWITTER.COM/CITY_CHIEF
Selebrasi penyerang Manchester City, Erling Haaland, usai membobol gawang Fulham di Liga Inggris.

Sepanjang musim ini, Haaland memang tampil menggila bersama The Citizens.

Penyerang asal Norwegia itu telah mencatatkan 51 penampilan bersama Manchester City di berbagai kompetisi.