Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Armada Pep Guardiola menang 2-1 berkat brace Ilkay Guendogan.
Adapun The Red Devils hanya membalas satu kali lewat penalti Bruno Fernandes.
Kesuksesan tersebut membuat Man City sedang dalam motivasi tinggi menjelang final Liga Champions.
Hal itu pun diakui oleh Ilkay Guendogan.
Gelandang timnas Jerman tersebut bahkan menyebut motivasi timnya saat ini lebih tinggi daripada saat menjuarai Liga Inggris dan Piala FA.
Obsesi besar Man City untuk menjuarai Liga Champions bisa dipahami.
Baca Juga: Final Liga Champions - Man City Besutan Guardiola Bikin Simone Inzaghi Overthinking
Pasalnya, meski sudah menghabiskan banyak uang untuk membeli banyak pemain top dunia, Man City belum pernah sekalipun mengangkat trofi Si Kuping Besar.
Prestasi terbaik Man City di Liga Champions adalah menembus partai final pada musim 2020-2021.
Namun, saat itu Man City harus puas menjadi runner-up.