Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Final Liga Champions - Pep Guardiola Akui Dosa Tragedi 2021

By Ade Jayadireja - Rabu, 7 Juni 2023 | 12:00 WIB
Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, menilai Arsenal lebih baik ketimbang timnya dalam perebutan gelar Liga Inggris 2022-2023. (ADRIAN DENNIS/AFP)

Dia mungkin akan memilih starting XI berbeda jika bisa mengulang final melawan Chelsea.

Baca Juga: Hasil Singapore Open 2023 - Gregoria Lolos Ujian Pertama meski Sempat Persulit Hidup Sendiri

"Itu adalah rencana permainan seperti yang akan dilakukan pada Sabtu nanti," kata Guardiola seperti dikutip BolaSport.com dari Manchester Evening News.

"Jika saya memberi tahu Anda secara pribadi alasan mengapa saya mengambil keputusan pada saat itu, Anda bisa mengatakan itu benar, tetapi sederhana: Jika saya kalah, saya salah, jika saya menang, saya benar. Anda harus menerimanya dalam bisnis ini."

"Itu merupakan laga yang ketat dan dalam banyak hal kami lebih baik dari mereka, tetapi kami kalah."

"Apakah saya akan melakukan sesuatu yang berbeda sekarang? Mungkin, tapi tidak masuk hitungan," ucap sang nakhoda.

Man City membutuhkan gelar juara Liga Champions untuk melengkapi treble winners pada musim ini.

Sebelum terbang ke Istanbul buat menghadapi Inter, City mengamankan titel Piala FA.

Skuad asuhan Guardiola merengkuh trofi piala domestik menyusul kemenangan 2-1 atas Manchester United dalam laga final di Stadion Wembley.

Tarik mundur lagi, City mendapatkan gelar Liga Inggris.