Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Menurutnya para pemain sudah menjalankan instruksi pelatih dengan baik.
"Ya tadi permainan sangat baik dan pemain juga menjalankan instruksi pelatih sangat baik."
"Kita sangat kompak walaupun kita kebobolan satu tapi permainan sudah sangat baik," kata Pratama Arhan, dilansir BolaSport.com dari instagram Tokyo Verdy.
Terkait lemparan jarak jauhnya, Pratama Arhan mengakui bila itu memang kelebihannya.
Mantan pemain PSIS Semarang tersebut pun merasa senang kelebihannya bisa bermanfaat bagi tim.
"Ya menurut saya itu sangat baik."
"Karena memang kelebihan saya di situ."
"Jadi saya keluarkan semua kelebihan saya, kemampuan saya untuk membantu tim untuk menang," tuturnya.