Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Singapore Open 2023 - Ana/Tiwi Tersingkir walau Paksa Eks Ganda Putri No 1 Main Rubber

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Kamis, 8 Juni 2023 | 19:13 WIB
Ganda putri Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi saat menjalani babak pertama Singapore Open 2023, Selasa (6/6/2023) (PBSI.ID)

BOLASPORT.COM - Ganda putri Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi, harus menelan pil pahit di babak kedua Singapore Open 2023.

Ana/Tiwi disingkirkan oleh Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara (Jepang) pada pertandingan babak 16 besar di Singapore Indoor Stadium, Kallang, Singapura, Kamis (8/6/2023).

Menghadapi mantan ganda putri nomor satu dunia itu, Ana/Tiwi dipaksa menyerah dalam laga tiga gim dengan skor 16-21, 21-14, 14-21.

Baca Juga: Singapore Open 2023 - Tunggal Putra Kebanggan Batal Tampil Heroik, Tuan Rumah Makin Merana

Ana/Tiwi mencoba bermain agresif pada awal laga dengan permainan no lob.

Akan tetapi, penampilan yang kurang solid membuat pasangan ranking 13 dunia ini justru berada di bawah tekanan lawan yang bermain aman.

Dua kesalahan membuat Ana/Tiwi tertinggal 3-4. Serangan Matsumoto/Nagahara yang belum pernah mereka hadapi sebelumnya dapat menembus pertahanan.

Setidaknya dua kali Matsumoto/Nagahara menyasar area forehand dari Tiwi dengan smes lurus. Kesalahan lain dari wakil Indoensia mengubah skor menjadi 3-6.

Ana/Tiwi terus dicecar lawan. Lebih banyak bola tanggung yang keluar, Ana/Tiwi kian tertinggal dari juara dunia dua kali tersebut dengan skor 5-12 saat interval.

Pertandingan masih berjalan tidak mudah bagi Ana/Tiwi. Mereka masih kurang sabar dalam reli sehingga beberapa kali mati sendiri.