Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dikecewakan Messi, Barcelona Bisa Tunggu Satu Anak Hilang yang Lain

By Sri Mulyati - Kamis, 8 Juni 2023 | 22:20 WIB
Neymar (kanan), mantan anak hilang Barcelona yang bisa ditunggu setelah dikecewakan oleh Lionel Messi. (NICOLAS TUCAT/AFP)

Akan tetapi, syarat tersebut ternyata tidak masalah bagi mantan bintang klub yang lain.

Dilansir BolaSport.com dari Sport, Neymar sudah menawarkan diri ke Barcelona untuk kembali pada musim 2023-2024.

Kontrak Neymar bersama klubnya saat ini, Paris Saint-Germain, sebenarnya masih berlaku hingga 30 Juni 2025.

Namun winger asal Brasil tersebut terus mengalami masalah di Paris Saint-Germain.

Neymar kerap menjadi sasaran kemarahan suporter kala timnya meraih hasil minor.

Pengalaman musim 2022-2023 meyakinkan Neymar untuk keluar dari PSG secepat mungkin.

TWITTER.COM/FUTEBOL_INFO
Trio penyerang Paris Saint-Germain (dari kanan ke kiri): Lionel Messi, Neymar Junior, dan Kylian Mbappe.

Baca Juga: Inter Miami Belum Siap dengan Lionel Messi, Stadionnya Tak Sampai Seperempat Gelora Bung Karno

Hal tersebut didukung oleh kepergian Messi yang tidak lagi ingin menetap di Paris.

Barcelona pun diharapkan bisa memberi kesempatan kedua bagi Neymar yang ingin kembali merumput di Stadion Camp Nou.