Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Antonsen lalu berebut tiket partai puncak dengan Kodai Naraoka (Jepang).
Naraoka merebut kemenangan perdananya 21-14, 21-16 dalam lima pertemuan dengan Shi Yu Qi (China) untuk melaju ke semifinal.
Sebelumnya, Naraoka menang atas Antonsen pada Japan Open 2022.
Tetapi, Naraoka yang tahun lalu menjadi runner-up Singapore Open 2022 harus mengakui keunggulan Antonsen, 21-19, 16-21, 17-21.
Padahal, Naraoka melakukan comeback fenomenal saat melawan Antonsen Setelah tertinggal 9-18, dia akhirnya berhasil memenangi gim pertama.
Sekarang Antonsen sudah sampai sejauh ini. Namun, dia tidak mau berpuas diri. Apalagi, peringkatnya jatuh dari peringkat ke-2 dunia ke peringkat ke-22 karena lama tak berkompetisi.
"Saya pastinya tahu bahwa saya pemain yang sangat bagus ketika saya dalam kondisi terbaik saya. Levelnya ada, saya hanya butuh konsistensi dalam turnamen dan latihan. Mudah-mudahan saya akan segera mendapatkannya."
Pada babak final, Antonsen akan menjumpai wakil Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting,
Anthony melaju ke final setelah Kunlavut Vitidsarn (Thailand) mundur pada gim ketiga, dengan skor akhir 19-21, 21-11, 6-1 untuk keunggulan Anthony.