Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Guardiola Siap Cabut, Man City Coba Halang-halangi, Takut Tak Lagi Tsunami Trofi?

By Bonifasius Anggit Putra Pratama - Selasa, 13 Juni 2023 | 09:20 WIB
Pep Guardiola membawa Manchester City menjuarai Liga Champions usai menekuk Inter Milan di partai final di Stadion Olimpiade Ataturk, Sabtu (10/6/2023). (FRANCK FIFE/AFP)

Namun, kesuksesan tersebut ditengarai menjadi awal dari berakhirnya era Guardiola di Etihad Stadium.

Pasalnya, laporan dari The Guardian menyebutkan bahwa pelatih berkepala plontos itu telah berikrar akan masa depannya.

Pep Guardiola dikabarkan tidak akan menambah masa baktinya bersama Man City setelah kontraknya berakhir pada Juni 2025.

Sebelumnya Guardiola sudah meneken kontrak baru pada November 2022.

Eks kapten Barcelona tersebut disebut-sebut memiliki ambisi pribadi untuk menukangi timnas.

Prospek menangani tim sekelas timnas Brasil menjadi impiannya setelah sukses berkarier sebagai pelatih klub.

Baca Juga: Satu Pemain yang Dari Kecil Diuber-uber Silvio Berlusconi buat AC Milan

Dikutip BolaSport.com dari ESPN, The Citizens menghormati keputusan yang diambil oleh Guardiola.

Namun, pihak klub tidak putus asa untuk membujuk sang pelatih agar mau bertahan.

Kehilangan pelatih sekaliber Guardiola jelas menjadi pukulan telak bagi Man City.