Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Terungkap Satu Penyebab Lionel Messi Tak Jadi Datang ke Indonesia

By Ivan Rahardianto - Rabu, 14 Juni 2023 | 01:45 WIB
Terkuak alasan Lionel Messi tak jadi datang ke Jakarta untuk bertanding melawan timnas Indonesia di FIFA Matchday (JASON REDMOND/AFP)

Klub Amerika Serikat yang akan diperkuat oleh Messi adalah Inter Miami.

Menurut pakar transfer asal Italia, Fabrizio Romano, Messi bakal meneken kontrak selama dua tahun dengan klub milik David Beckham tersebut.

Bersama Inter Miami, dia dilaporkan akan mendapatkan bayaran yang fantastis bersama Inter Miami.

Dilansir BolaSport.com dari Marca, Messi dikabarkan bakal mendapatkan bayaran sebesar 54 juta dollar atau setara Rp803 miliar per tahun.

Bayaran sebesar itu akan membuat La Pulga jadi atlet dengan bayaran tertinggi nomor 5 di Amerika Serikat.

Messi hanya akan kalah dari Devin Booker, Karl Anthony Towns, Nikola Jokic, dan Stephen Curry.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P