Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sayang, bola hasil sepakan Rodri masih sedikit melayang di atas mistar gawang.
Pada menit ke-88, Joselu berhasil mengoyak jala gawang Italia untuk membuat Spanyol kembali memimpin.
Pemain yang tengah diincar Real Madrid itu melesatkan tembakan di dalam kotak penalti.
Tak ada tambahan gol lagi hingga laga berakhir, Spanyol pun lolos ke final dan akan menantang Kroasia.
Baca Juga: Alejandro Garnacho bakal Jadi Bintang Masa Depan Man United, Legenda Argentina Beri Pesan Khusus
Berikut susunan pemain Spanyol vs Italia:
Timnas Spanyol (4-2-3-1): 23-Unai Simon; 18-Jordi Alba, 14-Aymeric Laporte, 3-Robin Le Normand, 22-Jesus Navas, 16-Rodri, 6-Mikel Morino (8-Fabian Ruiz 73'); 9-Rodrigo (10-Marco Asensio 46'), 9-Gavi (11-Sergio Canales 68'), 15-Yeremi Pino (12-Ansu Fati 73'); 7-Alvaro Morata (20-Joselu 84')
Pelatih: Luis De La Fuente
Timnas Italia (3-5-2): 1-Gianluigi Donnarumma, 18-Leonardo Bonucci, 15-Francesco Acerbi, 13-Rafael Toloi; 4-Leonardo Spinazolla (3-Federico Dimarco 46'), 7-Davide Frattesi, 8-Jorginho (16-Bryan Cristante 61'), 2-Giovanni Di Lorenzo; 17-Ciro Immobile (14-Federico Chiesa 61'), 11-Nicolo Zaniolo
Pelatih: Roberto Mancini