Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
“Biasanya mungkin hanya diperiksa dari permukaan ya. Nah nanti agak berbeda,” kata Ram Surahman sebagaimana dilansir BolaSport.com dari laman resmi klub, Jumat (16/6/2023).
“Setiap tas dan barang bawaan akan diminta untuk dibuka. Termasuk bekal makanan,” ucapnya.
Pemeriksaan hingga bekal makanan memang bakal dilakukan panpel demi kenyamanan dan keamanan bersama.
Baca Juga: Tujuh Tim Liga 1 yang Sudah Lengkapi Kuota Pemain Asing, Ada Persib hingga Persebaya
Hal ini karena Panpel Persebaya pun tak ingin ada hal-hal yang tak diinginkan terjadi.
Panpel mempersilahkan Bonek julukan pendukung Persebaya memang diperbolehkan membawa bekal makanan dari rumah.
Tetapi, Bonek juga tak perlu khawatir apabila tak bawa makanan dari rumah.
Sebab Panpel juga telah menyediakan tempat untuk pedagang kaki lima agar berjualan makanan dan minuman.
Hanya saja, untuk semua barang termasuk makanan yang akan dibawa masuk ke stadion akan diperiksa dengan teliti.
Panpel Persebaya tak ingin ada kamuflase barang-barang berbahaya seperti flare dan yang lainnya.