Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Indonesia Pakai Taktik Parkir Bus Saat Lawan Argentina

By Mochamad Hary Prasetya - Jumat, 16 Juni 2023 | 14:15 WIB
Yakob Sayuri, Fachruddin Aryanto, Shayne Pattynama, Edo Febriansah, Saddil Ramdani, Andy Setyo, Stefano Lilipaly, dan Rachmat Irianto dalam latihan timnas Indonesia di Lapangan A, Senayan, Jakarta , Kamis (15/6/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Masih banyak pemain-pemain top dunia yang akan memperkuat La Abiceleste untuk melawan skuad Garuda.

Nah tentu saja pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sudah menyiapkan taktik dan strategi untuk melawan Argentina.

MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Striker naturalisasi timnas Indonesia, Rafael Struick (tengah), sedang melakukan pemanasan di Lapangan A, Senayan, Jakarta , Kamis (15/6/2023).

Kabarnya, timnas Indonesia akan pakai taktik bertahan dalam laga nanti.

Hal ini disampaikan secara langsung oleh striker timnas Indonesia, Rafael Struick.

Penyerang ADO Den Haag itu sudah mendapatkan informasi dari tim pelatih terkait taktik dan strategi yang akan dimainkan tim Merah Putih.

Baca Juga: Ternyata Orang Ini yang Bikin Lionel Messi Batal Main di Indonesia

"Saya pikir kami akan bermain bertahan di sepanjang pertandingan."

"Mungkin kami akan memaksimalkan beberapa serangan balik ke Argentina," kata Rafael Struick.

Lebih lanjut Rafael Struick berharap bisa kembali diberikan kepercayaan bermain dari Shin Tae-yong dalam laga melawan Argentina.