Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indonesia Open 2023 - Tak Cuma Anthony Ginting, Derbi Juara Olimpiade Tamatkan Kisah Epik Istora

By Agung Kurniawan - Minggu, 18 Juni 2023 | 10:15 WIB
Ilustrasi berita bulu tangkis. (ANDREAS JOEVI/BOLASPORT.COM)

TOMMY NICOLAS/BOLASPORT.COM
Tunggal putri asal Spanyol, Carolina Marin, keluar sebagai runner up Indonesia Masters 2023 usai kalah di partai final melawan An Se-young (Korea Selatan) di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (29/1/2023).

Laga tersebut berpotensi besar berjalan dengan sengit mengingat keduanya merupakan juara Olimpiade.

Chen merupakan peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020, sedangkan Marin mempersembahkan medali emas untuk Spanyol pada Olimpiade Rio 2016.

Selain berlabel sebagai juara Olimpiade, kedua pemain tersebut juga memiliki peringkat yang tidak begitu jauh.

Menjadi salah satu andalan China, Chen kini berada di ranking keempat dunia, sedangkan Marin berada di peringkat keenam.

Baca Juga: Indonesia Open 2023 - Doa Jokowi Temani Anthony Ginting Tuju Final Sangar Lawan Axelsen

Mereka juga memiliki rekor head-to-head yang sama kuat dengan tiga kemenangan dari total enam pertemuan yang telah terjadi.

Carolina Marin perlahan mulai menunjukkan tajinya setelah dibekap beberapa cedera yang mengharuskannya menepi dari arena.

Pemain berusia 30 tahun tersebut melangkah ke final usai menundukkan ratu bulu tangkis Thailand, Ratchanok Intanon.

Menghabiskan durasi selama 43 menit, Marin menang solid dua gim langsung dengan skor akhir 21-12, 21-11.