Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

96 Tim dari 7 Klub di Jabodetabek Bersaing di Dash Tennis Tournament

By Putri Annisa Maharani - Senin, 19 Juni 2023 | 06:30 WIB
Dash Tennis Tournament yang diselenggarakan di Lapangan Tenis Bulungan, kawasan Jakarta Selatan, Minggu (18/06/2023) (DASH SPORTS)

Lewat komunitas, olahraga bisa bertumbuh dan Dash Sports siap untuk mendukungnya. 

Atas keberhasilan penyelenggaraan kejuaraan amatir perdana ini, Dash Sports sendiri sedang mempertimbangkan dengan serius untuk menggelar kejuaraan tenis untk kategori tunggal.

Baca Juga: Indonesia Open 2023 - Ketika Tangis Anthony Ginting Pecah Usai Jadi 'Runner-up'

Sebanyak 7 klub dan komunitas olahraga tenis yang mengirimkan atlet-atletnya ke ajang TipTip Dash Tennis Tournament adalah Tennis Launcher (Cinere), Spinderellas (Cipete), Debros (Senayan), The Court (Jakarta), WSC, Green Slam dan Forty Love (Bintaro).

Sementara itu, pengurus klub Tennis Launcher, Rama Kharisma, menyampaikan: “Kami mengirimkan 3 tim untuk kategori ganda putri beginner dan 1 tim ganda putri intermediate."

"Terus terang belum berani menetapkan target untuk kejuaraan ini namun tentu saja memanfaatkan momen istimewa ini untuk mendapatkan pengalaman bertanding di kejuaraan."

"Memang olahraga tenis saat ini sedang mendapatkan popularitas dari masyarakat."

"Kami sangat menyambut positif ajang ini karena memberikan kesempatan untuk para pemain amatir dan rekreasi untuk mendapatkan pengalaman mengikuti turnamen," tambah Rama.

Salah satu pemain amatir yang turut bertanding, Muhammad Abadi, menuturkan bahwa dari klub The Court telah mengirimkan 5 tim untuk bertarung di semua kategori yang tersedia. 

Dirinya memberikan apresiasi atas penyelenggaraan ajang turnamen ini.