Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tiga gol kemenangan timnas Italia dilesakkan oleh Federico Dimarco (menit ke-6), Davide Frattesi (20'), dan Federico Chiesa (72').
Adapun 2 gol milik timnas Belanda dicetak oleh Steven Bergwijn (68') dan Georginio Wijnaldum (89').
Di sisi lain, dalam gelaran UEFA Nations League, penyerang subur milik timnas Norwegia, Erling Haaland, juga menorehkan satu pencapaian.
Pada edisi kali ini, Erling Haaland dan Aleksandar Mitrovic keluar sebagai top scorer.
Dilansir BolaSport.com dari IFFHS, Haaland dan Mitrovic sama-sama mencetak 6 gol di ajang UEFA Nations League.
Haaland tajam untuk timnas Norwegia sedangkan Mitrovic mengumpulkan pundi-pundi gol bersama timnas Serbia.
Baca Juga: Terakhir Kali Timnas Indonesia Bersua Argentina, Kalah Telak dan Diobok-obok Diego Maradona
Jika dibedah, Erling Haaland mengemas 2 gol saat bersua timnas Serbia dalam 2 laga dan 4 gol ke timnas Swedia dalam 2 laga.
Sementara Mitrovic, melesakkan 2 gol ke timnas Slovenia, 3 gol ke timnas Swedia, dan 1 gol ke timnas Norwegia.