Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Marselino Ferdinan dan kawan-kawan juga terus mencoba melakukan serangan.
Tim Merah Putih bahkan beberapa kali berhasil menciptakan peluang.
Meski akhirnya timnas Indonesia tak berhasil membobol gawang Emiliano Martinez, kegagalan itu tak membuat Shin Tae-yong pusing.
Baca Juga: Usai Laga Kontra Timnas Indonesia, Bus Argentina Diserbu Suporter, Kompak Teriaki Messi
Pelatih asal Korea Selatan itu justru terlihat semringah karena anak asuhnya tampil cukup bagus.
Penampilan Elkan Baggott dan kawan-kawan bahkan diyakini membuat Argentina ketar-ketir karena Indonesia sempat membikin beberapa peluang untuk mencetak gol.
“Memang pertandingan sangat baik, tetapi pemain timnas Indonesia juga tidak kalah jauh,” ujar Shin Tae-yong kepada awak media termasuk BolaSport.com seusai pertandingan.
Melihat penampilan anak asuhnya yang terus berjuang hingga akhir, mantan pelatih timnas Korea Selatan di Piala Dunia 2018 itu pun angkat topi untuk kerja keras para pemain.
Pelatih berusia 53 tahun itu berharap Skuad Garuda bisa belajar banyak dari Argentina.