Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Deretan Catatan Tim Pelatih Timnas Indonesia Seusai Melawan Argentina

By Wila Wildayanti - Selasa, 20 Juni 2023 | 14:00 WIB
Skuad timnas Indonesia (skuat timnas Indonesia) sedang berfoto bersama jelang berlaga pada FIFA Matchday di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa (20/6/2023) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Sebab dengan melawan tim sekelas Argentina, kualitas para pemain pun diyakini bakal bisa terus meningkat.

“Pengalaman yang sangat berharga bagi timnas Indonesia karena kemarin pemain bisa merasakan bagaimana pemain harus melawan tim dengan ranking nomor satu dunia,” tulis Nova Arianto sebagaimana dikutip dari Instagram resminya, Selasa (20/6/2023).

“Terima kasih kepada PSSI, Presiden Jokowi, pak Erick Thohir berserta jajarannya yang sudah menyiapkan lawan-lawan yang berkualitas untuk timnas Indonesia,” lanjutnya.

Baca Juga: Erick Thohir Bicara Kekalahan Timnas Indonesia dari Argentina dan Permainan Pemain Naturalisasi

Lebih lanjut, Nova Arianto mengatakan timnas Indonesia memang kalah dari tim berjulukan La Albicelestes tersebut.

Namun, para pemain bisa belajar banyak dari Emiliano Martinez dan kawan-kawan dalam sebuah pertandingan.

Menurut Nova setelah melawan Argentina, ada catatan tersendiri tentunya buat pemain belajar banyak.

Ia menilai para pemain bisa belajar bagaimana meningkatkan kualitas passing, first touch, serta bagaimana pemain bisa mengambil keputusan dengan cepat saat ada peluang.

Ini menjadi catatan bagus untuk para pemain bisa meningkatkan kualitasnya ke depan.

“Kita memang kalah, tapi pemain akan bisa mengukur sejauh mana kemampuan masing-masing pemain dalam melawan pemain kelas dunia,” kata Nova.