Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Diwakili oleh agennnya, Rafaela Pimienta, Haaland memilih untuk bertahan di The Citiznes pada musim 2023-2024.
"Haaland akan tetap di Man City dan akan terus di sana, pastinya," kata Rafaela Pimienta, dilansir BolaSport.com dari Sport.
Di sisi lain, dalam gelaran UEFA Nations League 2022-2023, Erling Haaland berhasil menorehkan satu pencapaian hebat.
Pada edisi kali ini, Erling Haaland bersama dengan Aleksandar Mitrovic keluar sebagai top scorer.
Dilansir BolaSport.com dari IFFHS, mereka berdua sama-sama mencetak 6 gol di ajang UEFA Nations League.
Haaland tajam untuk timnas Norwegia sedangkan Mitrovic mengumpulkan pundi-pundi gol bersama timnas Serbia.
Jika dibedah, Erling Haaland mengemas 2 gol saat bersua timnas Serbia dalam 2 laga.
Ditambah dengan 4 gol ke timnas Swedia dalam 2 laga.
Baca Juga: Timnas Indonesia Bantu Kiper Argentina Emiliano Martinez Cetak Rekor Baru
Sementara Mitrovic melesakkan 2 gol ke timnas Slovenia, 3 gol ke timnas Swedia, dan 1 gol ke timnas Norwegia.