Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kode Misterius Justin Hubner Setelah Laga Timnas Indonesia Vs Argentina, Berharap Kesempatan Kedua?

By Bagas Reza Murti - Kamis, 22 Juni 2023 | 19:45 WIB
Calon pemain naturalisasi Indonesia, Justin Hubner, berlatih bersama timnas U-20 Indonesia di Turki (PSSI)

Exco PSSI, Arya Sinulingga mengatakan ada permintaan Justin Hubner yang tak bisa dipenuhi PSSI.

"Jadi kami tidak melanjutkan untuk melakukan naturalisasi terhadap Justin Hubner," kata Arya Sinulingga di GBK Arena, Senayan, Jakarta Pusat, Senin (17/4/2023).

"Ini karena adanya permintaan dari pihak Justin Hubner yang tidak bisa kami penuhi," tambahnya.

Sementara itu, orang yang sempat membantu proses naturalisasi Justin Hubner, Hasani Abdulgani mengatakan keuptusan ini membuat sedih kedua pihak, yakni PSSI dan Justin Hubner sendiri.

Baca Juga: Hasil Taipei Open 2023 - Juara Olimpiade Dihajar Ganda Putra Peringkat 475, Terkutuk Medali Emas?

"PSSI kecewa pasti, Justin Hubner sedih jelas," kata Hasani dilansir BolaSport.com dari instagram pribadinya.

"Mengapa batal?, tidak semua kesepakatan or ketidaksepakatan harus dibuka ke publik."

"Saling jaga relasi dgn baik adalah bagian dari etika organisasi."

"Mungkin tidak sepakat saat ini, bisa jadi suatu saat nanti ada peluang lagi."

"Mengalir aja, tidak ada pihak yang sakit hati, termasuk penggemar timnas tentunya Garuda (tetap) didadaku!," tambahnya.