Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tangan Besi Erik ten Hag di Man United Makin Terasa, Cuma Junior Lionel Messi yang Lolos Seleksi

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Kamis, 22 Juni 2023 | 23:02 WIB
Tangan besi Erik ten Hag di Manchester United kini makin terasa. Kabarnya, hanya junior Lionel Messi yang berhasil lolos dari seleksi sang pelatih. (TWITTER.COM/UNITEDSTANDMUFC)

Ten Hag membawa nama-nama baru yang menurutnya mampu lebih diandalkan, seperti Casemiro, Lisandro Martinez, dan Christian Eriksen.

Bisa dibilang, pria kelahiran Haaksbergen, Belanda itu diam-diam menerapkan metode tangan besi di dalam skuad Manchester United saat ini.

Namun, Ten Hag tidak hanya menerapkan metodenya kepada para pemain senior, tetapi juga paara pemain muda.

Tidak main-main, eks juru taksik Ajax Amsterdam itu bahkan berani menerapkan standar tinggi untuk para pemain muda yang ingin masuk ke dalam skuadnya.

Kontributor Manchester Evening News, Rich Fay, bahkan mengungkapkan bahwa Ten Hag ingin agar pemain muda yang masuk ke dalam skuadnya harus memiliki kualitas dunia.

Standar itulah yang membuat akhirnya banyak pemain muda Man United yang mulai tersisih dan hanya mampu berlatih bersama tim utama tanpa turun bermain.

Baca Juga: Hai Man City, Musim Depan Man United Kedatangan Erling Haaland dari Denmark Lho!

OLI SCARFF/AFP
Kobbie Mainoo (kanan) jalani debut di Manchester United pada usia 17 tahun melawan Charlton Athletic di Piala Liga Inggris (10/1/2023).

Sebut saja Kobbie Mainoo dan Facundo Pellistri yang hanya mendapat jatah bermain di laga-laga "kurang penting".

Selain itu, baru-baru ini ada kabar yang menyebut bahwa Ten Hag berani melepas gelandang berdarah Irak, Zidane Iqbal.