Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Saat Masa Depan Masih Tanda Tanya, Marcus/Kevin Mundur dari 2 Turnamen Besar

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Jumat, 23 Juni 2023 | 17:02 WIB
Aksi ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, pada Thailand Open 2023, Kamis (1/6/2023) (PP PBSI)

Sebab, pasangan berjuluk The Minions itu mampu mencetak hattrick gelar di sana pada 2017, 2018, dan 2019.

Kepala pelatih ganda putra, Herry Iman Pierngadi, sebelumnya menjelaskan bahwa anak asuhnya mundur karena Marcus kembali mengalami masalah pergelangan kaki.

Marcus masih menanggung cedera lama yang dialaminya sejak akhir tahun 2021 di mana ada tulang yang tumbuh di kedua pergelangan kaki.

Pemain yang pernah tampil bersama jawara ganda putra lainnya, Markis Kido, itu baru menjalani operasi pada bagian tumit sebelah kiri pada April tahun lalu.

Saat operasi terakhir Marcus memerlukan waktu lebih dari satu bulan untuk pemulihan hingga melewatkan Kejuaraan Asia 2022 dan Thomas Cup 2022.

Baca Juga: Sejak Pelatihnya Dibajak Raja Bulu Tangkis Malaysia, Anak Didik Dadakan Flandy Limpele Kesulitan

"Setelah konsultasi dengan dokter diputuskan bahwa kaki kiri dulu yang dioperasi," terang Herry kepada awak media di sela-sela bergulirnya Indonesia Open 2023.

"Setelah sembuh dicoba lagi untuk bermain, kemarin giliran yang kanan yang kerasa sakit. Sebelum bermain diterapi terus, dibalut semua, memang ada problem di situ."

"Yang sudah dioperasi yang kaki kiri, sekarang yang kanan yang belum."

Mundurnya Marcus/Kevin dari turnamen membuat penggemar tepok bulu Tanah Air harus menanti lebih lama untuk kebangkitan ganda putra terlama di ranking 1 dunia ini.