Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Serba-serbi Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia - Afrika Berjaya, Eropa Tak Ada Apa-apanya

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Sabtu, 24 Juni 2023 | 07:45 WIB
Piala Dunia U-17 2023 akan digelar di Indonesia. Sejauh ini, Afrika masih berjaya sementara Eropa tidak ada apa-apanya di kompetisi tersebut. (FIFA.COM)

Jerman menembus partai puncak pada edisi 1985 saat masih bernama Jerman Barat.

Adapun Skotlandia sempat lolos ke partai puncak pada edisi 1989.

Spanyol sendiri sebenarnya menjadi negara Eropa yang paling sering lolos ke final, yakni sebanyak empat kali.

Baca Juga: BREAKING NEWS - Indonesia Ditunjuk FIFA Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U-17 2023

Akan tetapi, Tim Matador Junior selalu finis sebagai runner-up, yakni pada edisi 1991, 2003, 2007, dan 2017.

Berikut daftar juara Piala Dunia U-17 seperti dikutip BolaSport.com dari laman resmi FIFA:

  1. Nigeria 5 kali (1985, 1993, 2007, 2013, 2015)
  2. Brasil 4 kali (1997, 1999, 2003, 2019)
  3. Ghana 2 kali (1991, 1995)
  4. Meksiko 2 kali (2005, 2011)
  5. Prancis 1 kali (2001)
  6. Rusia/Uni Soviet 1 kali (1987)
  7. Arab Saudi 1 kali (1989)
  8. Swiss 1 kali (2009)
  9. Inggris 1 kali (2017)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P