Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sebab, dengan tampil di ajang tersebut, maka Liverpool akan terhindar dari Real Madrid yang berkompetisi di Liga Champions.
Klub asal Merseyside itu memang kerap jadi bulan-bulanan Real Madrid dalam beberapa pertemuan terakhir di Liga Champions.
Teranyar, Liverpool disingkirkan El Real dengan agregat telak, 2-6, di babak 16 besar Liga Champions musim ini.
Baca Juga: BURSA TRANSFER - Soal Rumor Arsenal Incar Declan Rice dan Kai Havertz, Mikel Arteta Bilang Begini
Pada pertemuan pertama di Santiago Bernabeu, Liverpool keok 0-1.
Alih-alih bangkit saat gantian menjamu Real Madrid di Anfield, pasukan Juergen Klopp justru takluk dengan skor 2-5.
"Saya bermain di Liga Europa sebelumnya dengan Wolves," kata Jota seperti dikutip BolaSport.com dari Sportskeeda.
"Meskipun para penggemar terbiasa bermain di Liga Champions setiap tahun dan itu akan terasa seperti penurunan peringkat, itu tetap merupakan kompetisi bergengsi."
"Kami akan memberikan yang terbaik untuk memenangkannya."
"Mereka (Real Madrid) entah bagaimana bisa finis ketiga di grup mereka dan masih menghalangi kami."
"Sejak saya datang ke Liverpool, saya selalu disingkirkan oleh Real Madrid."
"Jadi semoga saja mereka tidak ada di sana," tutur kompatriot Cristiano Ronaldo di timnas Portugal itu menambahkan.